Daftar Isi [Tampilkan]

Profile
  

Assalaamu"alaikum 😊 Perkenalkan, nama saya Nurul Sufitri, mama Rafa dan Fakhri yang lahir di Bandung, 5 September. Saya adalah puteri pertama dari tiga bersaudara dalam keluarga. Tahun 2001 lulus S1 dari Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Universitas Pancasila Jakarta.  

Saya pernah bekerja sebagai Teller di Bank Niaga kurang lebih empat tahun lamanya (Agustus 2002 – Mei 2006). Alumnus SMUN 38, SMPN 41, SD Pertiwi Bangdes (Kelas 1-2), SD Yayasan Bhakti Tugas (Kelas 3-6) ini bahagia menjadi ibu rumah tangga yang hobi menulis.
 
 

Alhamdulillaah saya telah menelurkan 1 novel berantai, 5 antologi dan 1 buku anak. Semua masih keroyokan. Suka banget semua menu ayam (goreng, penyet, bakar, pepes), roti, aneka sambal, pastinya juga suka tidur zzzzzzz.... 😆 
 
Kesukaan saya yang ga bisa ditunda diantaranya berenang, membaca, menulis, jalan-jalan dan makan enak nikmat alis kulineran. Pernah memiliki online shop pakaian tidur bernama Ratu Tidur Collection.  
 
Mulai bergabung dan cukup aktif menulis mulai tahun 2011. Karya terakhir yaitu Buku Storypedia Nusantara pada tahun 2013. Sempat vakum beberapa tahun tidak membuahkan buku, namun masih rajin menulis status di Facebook. 

Kini saya mulai menulis di blog. 'Cerita Harian Mama Rafa dan Fakhri' ini benar-benar menjadi obat rindu saya akan menulis. Mencurahkan asa, menggugah rasa dan selera, membawa kabar berita. Menulis dengan jari, berasal dari hati, menyenangkan diri sendiri dan senang berbagi, itu adalah saya. 

Tujuan saya menulis di blog adalah agar saya punya warisan bacaan untuk anak-anak saya. Namanya juga hobi yang sudah mendarah daging. Tidak menulis itu hampa rasanya. Saya hobi menulis diary sejak duduk di bangku SD, pernah pula mewakili sekolah dalam lomba mengarang. Bangga, meskipun tidak juara.

Selamat datang ke 'rumah saya' 😃 Semoga betah mampir di sini, baca-baca sana-sini. Pintu blog saya selalu terbuka untuk teman-teman semua. Wassalamu'alaikum.


Salam hangat,

Nurul Sufitri


Contact 




Benar kata pepatah 'Tak kenal maka tak sayang'. Saya bisa dihubungi melalui: 
Facebook: Nurul Sufitri
Email: nurulsufitri@gmail.com
Instagram: @nurul_sufitri
Twitter: @Nurulsufitri


My Books


 
1. Love Asset (Kolaborasi 16 penulis dengan berbagai profesi), fiksi dewasa, Penerbit Women Script & Co, Jakarta, November 2011.
2. Jejak Para Penjaga Hati (Antologi): Kisah Si Penjual Daster, kisah inspiratif, Yogyakarta, Penerbit Pohon Cahaya, Juni 2012.
3. Kado Untuk Pasutri (Antologi): Obat Sakit, kisah inspiratif, Yogyakarta, Penerbit Pena Nusantara, Oktober 2012.
4. Karena Surga di Bawah Telapak Kaki Ibu (Antologi): Ibuku Pahlawanku, kisah inspiratif, Penerbit Smart Writing, September 2012.
5. Goodbye Cigarettes (Antologi): Antara Marl dan Aku, Penerbit Green Lung Indonesia, 2012.
6. Storypedia Nusantara (Kolaborasi 5 penulis), Cerita bergambar anak-anak-dongeng-pustaka-games, Penerbit Buah Hati Jakarta, Oktober 2013.
7. 101 Perempuan Berkisah (Antologi): Mata Hati Wartini, kisah inspiratif, Jakarta, Penerbit Prameswari, November 2013.



My Achievements


1)   Juara ke-2 kompetisi blog dengan judul "Wisata Belanja Seru di Museum Tekstil Jakarta Bersama Honestbee" Mendapatkan hadiah berupa voucher belanja Honestbee sebesar 1 juta rupiah. (acara  26 Februari 2017, pengumuman pemenang 13 Maret 2017)  
 



2) Pemenang Hadiah Hiburan 'Live to The Max' Blog Competition 2017 yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan Bersama Theragran-M pada Bulan juni 2017. Judul tulisan saya yaitu: "Live to The Max, Ternyata Saya Bisa Menulis dan Mendongeng". Alhamdulillaah saya mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 250.000,-




3) Menjadi salah satu pemenang 'Reportase Terbaik' dari tulisan blog yang diperlombakan di Bulan Juli 2016. Workshop ini diadakan oleh Indonesian Social Blogpreneur (ISB) yaitu teteh Ani Berta dan RepzoneID Republika. Judul tulisan saya adalah 'Tips dan trik Blogging, Antara Hobi dan Profesi Bersama Ani Berta". Hadiah lombanya yaitu product review makanan kesehatan beserta kompensasi penulisannya dan beberapa produk kesehatan CNI.



4)  Juara ke-2 The Best Blogger Competition penulisan produk kasur Simply dengan judul "Tidur Nyaman dan Berkualitas Bersama Simply" di Bulan Agustus 2017. Saya mendapatkan hadiah berupa sebuah kasur Simply ukuran 120. Simply, The First Express Bed in Indonesia.




5) Juara ke-3 lomba blog #gwpsblogcompetition review Hotel Grand Whiz Poins Square Jakarta. Food testing dan tour hotel pada Jumat, 13 Oktober 2017, pengumuman pemenang diumumkan pada 27 Oktober 2017. Mendapat hadiah voucher menginap untuk dua orang termasuk sarapan di Hotel Whiz Cikini. Judul tulisan saya yaitu “Review Hotel Grand Whiz PoinsSquare Jakarta: Liburan, Kuliner dan Penginapan yang Homey dan Menyenangkan”.






6. Masuk dalam lima besar pemenang lomba blog Printer Brother dengan kategori ‘Komentar Terbanyak’, diumumkan pada Bulan Maret 2018. Mendapatkan hadiah voucher MAP senilai Rp 250.000,-Judul tulisan saya yaitu "Brother Printer, Coloring Indonesia with Smart Printers At Your Side".




7. Saya dan si sulung Rafa Shahira  terpilih menjadi peserta #MasakBersamaBarbie pada 30 Juni 2018 di Almond Zucchini Cooking Studio. Judul tulisan saya adalah "Masak Bersama Barbie: Resep Es Teler Cupcakes Ala Chef Stella Lowis".

Masak Bersama Barbie dan Chef Stella Lowis

Sertifikat Partisipasi #MasakBersamaBarbie

8. Juara ke-1 kontes foto instagram #JadiPergikeAmbarawa yang diselenggarakan oleh jadipergi.com  mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 700.000,- 😃





9. Juara ke-1 lomba blog Cibis Batik Festival dan mendapatkan hadiah uang tunai Rp 1.000.000,- 😊 Judul tulisannya adalah "Sambut Hari Batik Nasional, Cibis Park Hadirkan Pesona Batik Nusantara".

sambut hari batik nasional cibis park hadirkan cibis batik festival pesona batik nusantara nurul sufitri travel blogger lifestyle
Juara Pertama Lomba Blog Cibis Batik Festival

10. Juara ke-10 kontes blog #Xperienceseru dengan Traveloka #TravelokaBlogContest2019 mendapatkan hadiah uang Rp 1.500.000,- dan kupon Xperience Rp 500.000,- 😀 Judul tulisan adalah "Kuliner Enak dan Hemat di OJJU K- Food Pakai Voucher Discount Traveloka Xperience".

about me juara ke sepuluh kontes blog traveloka xperience 2019 nurul sufitri travel lifestyle blogger review kuliner ojju k food
Juara Ke-10 Kontes Blog Traveloka Xperience 2019


11.  Masuk kategori 10 blog terbaik lomba Vitalis  berjudul "Sensasi Mandi Parfum Vitalis Body Wash Saat Traveling" dan mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 500.000,-






12.  Lomba status FB "Cerita Seru Saat Hangout' yang diselenggarakan oleh Traveloka dan C2live, mendapatkan hadiah uang Rp 250.000,-.





13. Juara ke-3 kompetisi blog #LiveHealthybeHappy IIDN dan Modena. Judul tulisan adalah 'Live Healthy be Happy, Gaya Hidup Sehat Adaptasi New Normal Saat Pandemi Corona'. Mendapatkan hadiah 1 unit Cookware Germar - ZQ 1831 senilai Rp 375.000,-





Story Telling


Pada tanggal 26 September 2013 saya mendongeng untuk pertama kalinya di atas panggung mewakili teman-teman penulis buku Storypedia Nusantara. Saya menjadi tokoh Nyai Ndit dalam cerita Situ Bagendit, salah satu dongeng yang ada di buku Storypedia Nusantara  (SN) terbitan Buah Hati. Acara mendongeng ini merupakan bagian dari  Mother and Baby Fair di Balai Kartini, Jakarta Selatan. Baca juga: Reuni (Temu Kangen) Para Penulis Buku Storypedia Nusantara

Ki-ka: Nurul Sufitri (saya), Rita. S. Y, Nadrah Chino, Aira Kimberly (minus Tati Sumiati)

Bersama mbak Fita Riyadi dan beberapa pengajar Sekolah Cikal (Foto: dokumen pribadi):


Saya Sedang Mendongeng (Foto: dokumen pribadi)


Pertama Kali Mendongeng di Depan Umum Acara Mother & Baby Fair (Foto: dokumen pribadi)


Stand Buah Hati (Foto: dokumen Pribadi)


Acara Mother & Baby Fair (Foto: dokumen pribadi)





12 comments:

  1. wah mbak penulis keren banget ya
    salam kenal juga mbak, makasih dah berkunjung ke blog aku,
    aku dulu suka nulis fiksi juga
    tapi sekarang sering sulit hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halooo mbak Ria 😊 makasih juga 😄 senangnya punya teman baru seperti mbak Ria...aku msh keroyokan nulisnya hehehe

      Delete
  2. Wehhh saya pun belum bikin about me ini :D

    ReplyDelete
  3. Wah lengkap banget tentang saya nya. Aku juga mau bikin kayak begini ah haha. Wow manan teller dan bisa mendongen juga ternyata. Mantap banget skillnya banyak hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih jeng Febrianty 😊 ini mah masih sedikiiiiiit sekali dibandingkan dg penulis dan bloggers lainnya hehe alhamdulillaah aja 😊 sedikit2 lama2 menjadi bukit...aamiin.

      Delete
  4. Sudah menelurkan banyak buku dan jago mendongeng pula

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih mbak Intan :)Rasanya masih bayi aku mah dalam dunia menulis dan blogging ini...salam kenal ya. Btw itu acara mendongeng aku ditembak sama teme-temen lho, perdana haha mestinya dikasih judul "Inikah Rasanya Mendongeng Pertama Kali?" wkwkkwkwk....

      Delete
  5. Tuh kan,kerwn pake banget,buku Love asset aku punya banyak sekali dikasih te dek,ternyata diaku salah satu penulisnya ya,makanya kayak gak asing gitu,hehe. Mantablah,fokus di dunia tulis menulis,bravo.... aku akan mengikuti jejakmu kak,hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haloooo Nyonya Wijaya, apa kabar? Waaahhh...alhamdulillaah 😍 Makasih yaaaa.

      Delete
  6. wah.. mbak udh byk pengahargaanya.. jd pgn belajar byk :) btw nama ank qt sm rafa. klo anakku raffa :)

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungan teman-teman :) Semoga betah membaca kisah seru dan penuh memori di blogku ini. Silakan tinggalkan pesan, kesan maupun saran. FYI, seluruh komentar yang masuk akan dimoderasi terlebih dahulu. Oh ya, komentar dengan link hidup tidak akan aku munculkan.