Daftar Isi [Tampilkan]

Jika ada pertanyaan enak sirloin atau tenderloin, pasti yang sedang dibahas adalah steak. Kedua jenis bagian daging sapi tersebut memang merupakan bahan populer untuk steak. Selain kedua jenis tersebut, steak dapat dibuat dari bagian daging sapi yang lain seperti rib eye, t-bone, dan flank. Namun, sirloin dan tenderloin adalah yang paling populer.

Enak Sirloin atau Tenderloin, Cari Tahu Dulu Perbedaannya!

Steak dikenal sebagai olahan daging sapi yang cukup terkenal. Berasal dari benua Eropa, popularitas steak kemudian menyebar ke seluruh belahan dunia, termasuk di Indonesia. Bahkan di Indonesia, steak tidak hanya jadi menu andalan di restoran atau hotel mewah, tapi juga dijajakan di kaki lima. Hal itu membuktikan bahwa steak dikenal di berbagai kalangan.

Steak disukai banyak orang karena cita rasanya yang lezat dan menggugah selera. Potongan daging tebal dipanggang dengan tingkat kematangan tertentu kemudian disajikan dengan siraman bumbu khas. Steak biasanya juga disajikan bersama pelengkap, seperti kentang dan beberapa jenis sayuran.

Perbedaan Sirloin dan Tenderloin

Jawaban untuk pertanyaan enak sirloin atau tenderloin sebenarnya sangat tergantung selera masing-masing orang. Apalagi bagi pecinta steak, pasti memiliki pilihan favorit. Tapi di sisi lain, sepertinya banyak juga orang yang belum mengetahui arti sirloin dan tenderloin serta perbedaan keduanya. Berikut ini adalah perbedaan antara keduanya.

1. Letak

Sirloin atau yang disebut juga daging has luar merupakan daging sapi yang terletak di bagian bawah iga, dekat dengan panggul. Sedangkan tenderloin atau daging has dalam terletak di bagian tengah badan, di bawah tulang rusuk dan di samping tulang punggung. Penamaan has luar dan has dalam juga memiliki maksud bahwa sirloin berada di bagian luar dan tenderloin di bagian dalamnya.

2. Tekstur

Meski letaknya berdekatan, sirloin dan tenderloin memiliki tekstur yang berbeda. Hal ini pula yang menjadi dasar atas jawaban banyak orang untuk pertanyaan enak sirloin atau tenderloin. Tenderloin memiliki tekstur yang lebih empuk dan lembut karena otot-otot di sekitarnya jarang digunakan. Sementara itu, sirloin bertekstur lebih kenyal dan alot karena otot-otot di sekitarnya atau yang dekat bagian panggul dan pinggang lebih sering bergerak.

3. Kandungan Lemak

Sirloin dan tenderloin merupakan potongan daging sapi yang mengandung lemak paling rendah di antara jenis potongan daging sapi lainnya. Namun, kandungan lemak pada keduanya tetap berbeda. Di dalam 100 gram sirloin terkandung sekitar 12-14 gram lemak dan 90 mg kolesterol. Kemudian pada 100 gram tenderloin terdapat sekitar 18-20 gram lemak dan 70 mg kolesterol.

4. Rasa

Steak tenderloin yang bertekstur lebih lembut memiliki aroma dan cita rasa khas daging yang tidak terlalu kuat. Ini menjadikannya cocok sebagai pilihan hidangan saat santai. Di sisi lain, steak sirloin dengan teksturnya yang lebih alot membutuhkan upaya ekstra untuk mengunyah. Namun, aroma dan cita rasa khas daging steak sirloin jauh lebih kuat. Jadi enak sirloin atau tenderloin? Jawabannya tergantung pada selera setiap individu.

5. Cara Memasak

Memasak bagian tenderloin tidak memerlukan waktu yang terlalu lama karena tipe dagingnya lebih empuk dan mengandung fat marbles yang lebih banyak. Sebaliknya, memasak steak dari sirloin membutuhkan waktu yang lebih lama. Penyebabnya adalah dagingnya yang lebih padat dengan komposisi lemak yang lebih jarang.

Apapun Favoritnya, Holycow Steak adalah Pilihannya

Dari perbedaan yang sudah dijelaskan, setiap orang dapat menentukan enak sirloin atau tenderloin. Apa saja yang menjadi favorit, Holycow Steak adalah pilihan paling tepat. Di Holycow, pecinta steak dapat menemukan banyak pilihan menu terbaik yang dibuat dari bahan-bahan berkualitas.

Berawal dari mimpi, founder Holycow Wynda Mardio menghadirkan menu steak daging sapi dengan rasa yang lezat namun dengan harga yang bersahabat. Holycow kini telah berkembang hingga ke beberapa kota di Indonesia dengan masih tetap memegang komitmen untuk menyajikan steak yang nikmat bagi para Carnivores.

Dari perbedaan sirloin dan tenderloin, keduanya merupakan bahan populer untuk menu steak daging sapi yang bisa teman-teman temukan di Holycow. Apapun menu yang menjadi favorit, ingat bahwa Holycow yang asli adalah Steak Hotel by Holycow yang didirikan oleh Wynda Mardio.

Referensi:

  • https://www.idntimes.com/food/dining-guide/xehi-dekirty/perbedaan-steak-sirloin-vs-tenderloin-exp-c1c2?page=all
  • https://www.alodokter.com/inilah-perbedaan-sirloin-dan-tenderloin#:~:text=Baik%20daging%20sirloin%20maupun%20tenderloin,lebih%20tebal%20dibandingkan%20daging%20sirloin.
  • https://www.fimela.com/fashion/read/2881124/mana-yang-lebih-enak-sirloin-atau-tenderloin-steak
  • Photo by Los Muertos Crew: https://www.pexels.com/photo/bearded-man-holding-slices-of-raw-meat-8477063/


1 comment:

  1. Setelah membaca dengan seksama
    Akhirnya saya pilih sirloin

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungan teman-teman :) Semoga betah membaca kisah seru dan penuh memori di blogku ini. Silakan tinggalkan pesan, kesan maupun saran. FYI, seluruh komentar yang masuk akan dimoderasi terlebih dahulu. Oh ya, komentar dengan link hidup tidak akan aku munculkan.