Benda budaya perpaduan sejarah etnis Tionghoa, Eropa dan masyarakat Batavia tempo dulu ini dikenal sebagai roti jadul rasa autentik. Pada zaman kolonial dulu, Roti Gambang merupakan hidangan sarapan orang Belanda-Indonesia. Orang Jawa khususnya Semarang menyebut roti bantat dan manis pulen ini ‘Ganjel Ril’, bacanya bukan Rel tapi Ril.